PT Cirebon Electric Power adalah konsorsium multi-nasional yang diperkuat nama-nama besar dalam industri energi dan infrastruktur Asia seperti Marubeni Corporation, Indika Energy, Korean Midland Power (KOMIPO), dan Samtan Corporation. Konsorsium inilah yang berada dibalik Pembangkit Listrik Unit 1 1x660 MW di Kanci, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
SMA Edu Global mendapatkan kesempatan membawa siswa kelas X dan XI jurusan IPA untuk datang berkunjung dan belajar tentang pengelolaan dan bagaimana industri energi ini mengelola kelistrikan tetapi berjalan beriringan dengan melestarikan alam dan mengimplementasikan efektivitas pembiayaan dan operasional yang ramah lingkungan.
Outing Class kali ini, siswa mendapatkan pembelajaran secara teori juga melihat secara langsung pembangkit listrik yang ada di PT CEP ini. Tentunya, dengan kunjungan ini diharapkan siswa bisa meningkatkan motivasi belajar dan menumbuhkan rasa keingintahuan yang tinggi untuk melatih mereka berpikir kritis terhadap berbagai perkembangan teknologi dan pemanfaatannya untuk kehidupan sehari-hari.